Senin, 06 Agustus 2012

Pemkot Bakal Beri Penghargaan ke Pala dan RT

Perhatian Pemkot Bitung terhadap kelapa lingkungan (Pala) dan RT tidak hanya sampai pada pemberian insentif. Namun Pemkot berencana untuk memberikan piagam penghargaan sebagai bukti nyata atas jasa dan pengabdian membantu tugas-tugas pemerintahan.
Hal ini disampaikan Walikota, Hanny Sondakh saat memimpin rapat evaluasi bersama Wakil Walikota, Max Lomban dan Sekkot, Edison Humiang di ruangan BPU, Senin (6/8).
“Kesuksesan Pemkot selama ini tak lepas dari dukungan segenap masyarakat terutama para Pala dan RT, sehingga perlu diberikan penghargaan berupa piagam atau sertifikat sebagai
bukti bahwa mereka pernah melakukan karya yang baik untuk membantu pemerintah,” kata Sondakh.
Ia sendiri mengaku, para Pala dan RT patut mendapatkan penghargaan tersebut karena jasa dan pengabdian tanpa pamrih mendukung setiap program Pemkot. “Semoga dengan penghargaan ini akan memotivasi mereka untuk terus meningkatkan kinerja dan rajin melaksanakan tugas sebagaimana yang diemban,” katanya.
Penghargaan ini sendiri menurut Sondakh bakal diberikan pada saat upacara puncak hari ulang tahun RI ke-67 yang akan dilaksanakan di lapangan upacara kantor walikota tanggal 17 Agustus 2012 nanti. Beritamanado.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar