Walikota
Bitung, Max Lomban menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan
Walikota Bandung, Ridwan Kamil tentang penerapan Smart City di Kota Bitung.
Menurut
Max, program Smart City sudah menjadi kebutuhan kepemerintahan dalam
menjalankan era teknologi digital saat ini guna mewujudkan kesejahteraan rakyat
secara efektif dan efisien.
“Mudah-mudahan
ini bisa diterapkan di Kota Bitung dengan beberapa penyesuaian, oleh karenanya
segenap stakeholder mari dukung dan doakan,” katanya.
Ia
mengatakan, dalam acara itu Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi)
yang hadir membahas mengenai pemanfaatan teknologi sebagai tujuan menjadikan
sarana saling berbagi solusi efektif “best Practices” bagi berbagai kota dan
kabupaten di Indonesia.
“Kita
diajak untuk terlibat pada penggunaan dan pengembangan aplikasi Smart City
dalam bekerjasama untuk meningkatkan kualitas teknologi, sebagaimana hal ini
menitikberatkan berbagai informasi dan solusi terhadap masalah maupun
perkembangan teknologi menuju kota pintar di Indonesia,” katanya. sumber:beritamanado.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar