Selasa, 29 Maret 2011

Musrenbang Bukan Hanya Rutinitas

Pemerintah Kota Bitung membuka Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang). Senin, 28 Maret 2011. Hal ini digelar sebagai tahapan penyusunan Rencana Kerja pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2012. Kepala Bappeda Kota Bitung Ir. James Rompas, Msi, menegaskan Musrenbang dilakukan sebagai upaya sinkronisasi program setiap Kecamatan,  Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) Provinsi Sulut,serta rencana pembangunan jangka menengah nasional RPJMN.
Acara yang dibuka oleh Wakil Walikota Bitung, Max Lomban ini dihadiri seluruh lapisan masyarakat yang diwakili oleh tokoh masyarakat dan agama. Wakil Walikota Bitung Max Lomban berharap Musrenbang ini bukan hanya sebagai rutinitas.
“Masyarakat dan pemerintah harus bersinergi untuk melakukan perencanaan pembangunan, ” harap Lomban.
” Kekurangan hari ini harus diperbaiki pada masa mendatang, karena hal tersebut merupakan salah satu tujuan Musrenbang, ” tambahnya. (an - www.bitungnews.com)

1 komentar:

  1. mari bergabung bersama kami di ZEUSBOLA

    ZeusBola Menyediakan Berbagai Promo-promo Menarik Seperti :
    - Bonus New Member 15%
    - Bonus EveryDay 10%
    - Bonus CashBack 15% + Rollingan 0.6%
    - Bonus EXTRA FREECHIP !!

    Segera daftarkan dirimu dan menangkan puluhan JUTA rupiah!

    INFO SELANJUTNYA SEGERA HUBUNGI KAMI DI :
    WHATSAPP :+62 822-7710-4607

    cashbackeveryday #bonusmenarik #zeustoto #bandarjudionline #agenterpercaya #zeusbola #depositpulsa #sabungayam #togelonline #slotonline #idnlive #pokeronline #rollingan #turnover #sportsbook #isoftbet

    BalasHapus