Sabtu, 30 Maret 2013

Kominfo Sosialisasikan Undang-Undang KIP di Bitung


Kementrian Komunikasi dan Informasi melaksanakan sosialisasi undang-undang nomor 14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik (KIP) kepada masyarakat dan badan publik di Wisma Pelaut Bitung, Kamis (28/3).
Menurut Dr Tulus Subardjono Dirjen informasi dan komunikasi publik Kominfo, dalam sosialisasi ini lebih dititik beratkan pada sosialisasi dan advokasi percepatan implementasi undang-undang tersebut.
“Di era keterbukaan keterbukaan publik dan pesatnya kemajuan teknologi informasi saat ini butuh sebuah tata kelola dan peraturan yang dapat mengatur informasi,” kata Tulus. 

Puluhan Penyu Dilepas di Pantai TWA Batuputih

Puluhan penyu dari berbagai jenis, Jumat (29/3) siang dilepas di pantai Taman Wisata Alam (TWA) Batuputih Kelurahan Batuputih Kecamatan Ranowulu. Pelepasan satwa liar ini dilakukan Direktur Jendral (Dirjen) Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam (PHKA), Darori bersama pejabat eselon II lingkup Dirjen PHKA dan Kepala BKSDA Sulut, Sudiyono serta LSM pemerhati satwa dan lingkungan. Menurut Sudiyono, bukan hanya penyu, tapi dalam acara tersebut juga

Kamis, 28 Maret 2013

Humiang Serahkan LKPD ke BPK

Sekkot, Edison Humiang Rabu (27/3) menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kota Bitung tahun anggaran 2013 ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Sulut. Menurut Humiang, LKPD ini terdiri dari laporan realisasi anggaran (LRA), Laporan Arus Kas (LAK), neraca aset dan kewajiban serta beberapa catatan atas laporan keuangan yang diterima langsung Kepala Sekretariat BPK, Suwarno mewakili Kepala BPK Perwakilan

Lomban Buka Peluncuran Buku karya Axel Galatang


Wakil Walikota  Bitung Max J Lomban SE Msi, Wakil Ketua TP-PKK Kota Bitung Ny Khouni Lomban Rawung dan Kapolres Bitung AKBP Harvin Raslin mengahadiri peluncuran buku Axel Joni Galatang  berjudul Antalogi Drama Dendang Bocah Gelombang , di gedung kesenian Bitung, Rabu (27/3). Peluncuran buku ini bersamaan dengan perayaan HUT ke-50 Presiden sanggar Tangkasi.
Lomban memberikan apresiasai atas segala hal yang telah dibaktikan selama ini dalam bidang kesenian dan sebagai insan pemerhati pembinaan generasi muda serta tokoh yang

Rabu, 27 Maret 2013

Lomban Resmikan RKB SMP Negeri 1

Wakil Walikota, Max Lomban, Selasa (26/3) bersama Wakil Ketua TP PKK, Ny Khouni Lomban Rawung, meresmikan ruang kelas baru (RKB) dan lapangan bulu tangkis SMP Negeri 1 Kota Bitung. Menurut Kepsek SMP Negeri 1 Kota Bitung, Yacobus Pongsibidang, pembangunan empat RKB  dan lapangan bulutangkis merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas

Pemkot Bitung Targetkan Oktober 2013 Proyek Selesai


Sejak Januari- Maret 2013 ini Pemerintah kota (Pemkot) Bitung sementara mengadakan pelaksanaan tender dari semua SKPD, dari berbagai unit proyek baik dari dana APBD dan APBN sudah ada 29 paket yang dikerjakan atau realisasi 40 Miliar.
Dari 29 paket tersebut belum termasuk proyek penunjukan langsung yang nilainya kurang dari Rp.200 juta. Hal tersebut diungkapkan Kabag Pembangunan Adri Supit ketika ditemui Selasa (26/3) lalu diruang kerjanya.
Ia menjelaskan dari 15 kabupaten kota di Sulut, Pemkot Bitung yang paling transparan dalam

Humiang Hadiri Rakornas di Jakarta


Sekkot, Edison Humiang, Selasa (26/3) Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penelitian dan Pengembangan Pemerintahan Dalam Negeri tahun 2013 di Mercure Convention Centre Ancol Jakarta Utara. Rakornas ini diikuti seluruh Sekretaris Daerah Propinsi, Kabupaten/ Kota se-Indonesia yang dibuka secara resmi Menteri Dalam Negeri RI, Gamawan Fauzi. Selain membuka Rakornas, menurut

Selasa, 26 Maret 2013

Pemkot Sosialisasi UU No 52 Tahun 2009

Pemkot Bitung melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Daerah mensosialisasikan undang-undang nomor 52 tahun 2011 tentang perkembangan kependudukan dan perkembangan keluarga. Sosialisasi yang dilangsungkan di BPU kantor walikota itu, dihadiri Wakil Walikota Bitung Max J Lomban SE MSi dan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Utara Drs Temazaro Zega M.Kes. Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Daerah dr Frangky Soriton M.Kes dalam laporannya

Bitung Gelar Bimtek Implementasi PP 46 Tahun 2011


Wakil walikota Bitung Max J. Lomban, SE.MSi membuka acara bimbingan teknis implementasi peraturan pemerintah nomor 46 tahun 2011 tentang penilaian prestasi kerja pegawai negeri sipil dan peraturan kepala BKN nomor 01 tahun 2013 tentang petunjuk pelaksanaan serta sistem dan prosedur pelayanan badan kepegawaian daerah, pendidikan dan pelatihan, yang dilaksanakan oleh badan kepegawaian daerah dan diklat kota Bitung bertempat di BPU kantor Walikota, Senin (25/3) Kemarin.
Ketua panitia Drs. Malton Andalangi dalam laporannya mengatakan, seiring dengan reformasi birokrasi secara nasional maka diikuti dengan berbagai perubahan baik

Minggu, 24 Maret 2013

Pemkot Bakal Modali Pedagang Pasar Pinasungkulan

Pemkot berencana bakal memberikan modal usaha kepada pedagang Pasar Pinasungkulan Sagerat. Hal ini disampaikan Walikota, Hanny Sondakh ketika mengunjungi Pasar Pinasungkulan, Minggu (24/3). “Pemkot bakal memberikan modal usaha kepada para pedagang Pasar Pinasungkulan melalui dana bergulir,” kata Sondakh. Pemberian bantuan

Jumat, 22 Maret 2013

Hanny Sondakh Himbau Warga Bitung Jaga Kebersihan


Walikota Bitung Hanny Sondakh disela - sela penilaian Adipura kedua atau P2 mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan baik disekitar rumah masing - masing maupun dijalan - jalan utama, pasar, terminal, dan pantai.
Menurut Sondakh bahwa menjaga kebersihan merupakan hal yang sangat penting bagi masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang sehat sebab jika lingkungan bersih dan sehat maka kita akan terhindar dari berbagai penyakit.
"Lebih baik kita mencegah daripada mengobati," ujarnya.

Bupati Wakatobi Tertarik Potensi Wisata Bitung

Sekkot, Edison Humiang, Jumat (22/3) menerima kunjungan Wakil Bupati Wakatobi Propinsi Sulawesi Tenggara,  H Arhawi Ruda di ruangan kerjanya. Kedatangan wakil bupati ini tak lain untuk mencari informasi dan meninjau lebih jauh mengenai potensi pariwisata, perindustrian dan kelautan Kota Bitung. Ruda mengaku kagum atas perkembangan dan

Pasar Pinasungkulan Sagrat Mulai Ramai Dikunjungi Pembeli

Pasar Pinasungkulan Kelurahan Sagerat Weru II Kecamatan Matuari mulai dipadati penjual dan pembeli, aktivitas jual-belipun mulai ramai terlihat. Hal ini dirasakan langsung Ketua TP-PKK Ny. Josephine Sondakh Taroreh saat berbelanja bahan-bahan pokok seperti ikan, buah, sayuran, cabe, tomat dan lainnya di Pasar Pinasungkulan hari Jumat pagi (22/3). Ny. Josephine Sondakh Taroreh yang datang

Kamis, 21 Maret 2013

Siswa PAUD Tanam 100 Pohon

Puluhan siswa PAUD Rumah Pintar Sari Cakalang, Kamis (21/3) pagi melakukan penanaman 100 pohon. Para siswa yang rata-rata berusia 4 dan 5 tahun ini terlihat begitu semangat melakukan penanaman disekitar lokasi sekolah. Dengan dibimbing para guru dan orang tua, para siswa mencari lubang yang sebelumnya telah disiapkan. “Ibu boleh kita tanam disini,” kata salah satu siswa sambil menunjuk lubang di dekat pasat sekolah.

Rabu, 20 Maret 2013

Pemkot Bakal Subsidi Angkutan ke Pasar Pinasungkulan

Masal angkutan tujuan Pasar Pinasungkulan Sagerat menjadi salah satu pengeluhan pedagang. Mengingat jumlah armada angkutan ke pasar tersebut dinilai masih kurang dan Pemkot terus berupaya mencari solusi. Salah satu solusi yang coba diterapkan Pemkot adalah memberikan subsidi kepada angkutan bus yang mau melayani trayek Pasar Pinasungkulan. “Salah satu rekomendasi dari relokasi pasar tersebut adalah mencari jalur ke pasar itu.

Sondakh Evaluasi SKPD

Walikota, Hanny Sondakh, Senin (18/3) mengumpulkan kepala-kepala SKPD jajaran Pemkot. Kepala SKPD ini dikumpulkan Sondakh untuk melakukan evaluasi program yang sudah, sementara dan akan dilaksanakan kedepan. Menurut Sondakh, rapat evaluasi disamping untuk mengukur sejauhmana kegiatan dan capaian dari setiap SKPD juga sebagai sarana untuk saling berbagi pendapat, saran dan motivasi antar kepala SKPD.

PNS Diminta Manfaatkan Pasar Pinasungkulan

Jajaran PNS Pemkot diminta diminta memanfaatkan Pasar Pinasungkulan Sagerat untuk bebelanja kebutuhan sehari-hari. “PNS sebagai teladan dan contoh bagi masyarakat harus ikut menunjang pemanfaatan Pasar Pinasungkulan dengan rutin berbelanja kebutuhan sehari-hari,” kata Wakil Walikota, Max Lomban beberapa waktu

Tujuh Kepala Daerah Kagumi Perikanan Bitung

Tujuh kepala daerah dari berbagai daerah di Indonesia mengagumi sektor perikanan Kota Bitung. Ini dibuktikan ketika para kepala daerah yang terdiri dari walikota dan bupati mengunjungi Kota Bitung,dalam rangka observasi lapangan. “Kami sangat terkesan dengan potensi industri perikanan yang dimiliki Kota Bitung. Dimana keindahan kota diapik oleh perusahaan industri yang didalamnya menyerap puluhan ribu tenaga kerja serta

Lomban Bicarakan KEK dengan Baramuli

Wakil Walikota, Max Lomban melakukan pembicaraan masalah Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dengan Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia, Aryanthi Baramuli Putri, Selasa (19/3). Pembicaraan masalah KEK ini dilakukan Lomban dengan Baramuli dan rombongan di ruangan kerja wakil walikota. Dalam pertemuan tersebut keduanya membicarakan masalah penetapan Kota Bitung sebagai salah satu kawasan KEK di

Rawung Kembali Nahkodai PMI Bitung

Khouni Lomban Rawung kembali dipercaya menjabat ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bitung periode 2013-2018. Rawung sendiri terpilih dalam musyawarah cabang yang digelar beberapa waktu lalu dan Selasa (19/3) Ketua PMI daerah Sulut, James Karinda melantik pengurus PMI Kota Bitung yang terpilih di lantai empat kantor walikota. Dalam sambutannya usai melakukan pelantikan, Karinda mengaku salut terhadap PMI Kota Bitung. Karena menurutnya, PMI Kota Bitung selama dipimpin Rawung telah menorehkan berbagai

Sabtu, 16 Maret 2013

Pasar Girian Bakal Jadi Pasar Modern

Pasar Girian rencananya bakal dirubah menjadi pasar modern oleh Pemkot. Hal ini dikatakan Asisten I, Fabian Kaloh beberapa waktu lalu ketika dintanya peruntukan lahan Pasar Girian setelah direlokasi ke Pasar Pinasungkulan Sagerat. “Jadi rencananya lahan milik Pemkot di Pasar Girian akan dijadikan pasar modern mengingat lokasinya yang ada dalam

Kaloh Pimpin Kerja Bakti di Pasar Girian

Kegiatan kerja bakti yang rutin dilaksanakan Pemkot setiap minggu, Jumat (15/3) dipusatkan di Pasar Girian. Menariknya dalam kegiatan kerja bakti ini, melibatkan TNI dan Polri serta jajaran Pemkot dipimpin Asisten I, Fabian Kaloh. Kegiatan kerja bakti diawali dengan apel bersama di halaman gedung kesenian kemudian dibagi beberapa

Jumat, 15 Maret 2013

Pantai Canada Bitung, Cocok Buat Pre Wedding

Hamparan Pasir putih disertai ombak yang bergulung-gulung dan pecah di pesisir pantai membuat penggunjung di Pantai Canada semakin kerasan untuk menikmati satu diantara anugerah dan ciptaan yang maha kuasa. Terletak di ujung Kelurahan Batu Putih atas Kecamatan Ranowulu pantai yang penggunaan namanya dilatar belakangi oleh mantan pemiknya yang merupakan warga asing.
“Dinamakan Pantai Canada kerena pernah ada seorang bule asal Canada yang mengelola pantai ini,” kata Udin Sahempa (45) kepada Tim Edisi Minggu Tribun Manado.

Sondakh minta pejabat dan legislator bayar pajak daerah

Walikota Bitung Hanny Sondakh mengeluarkan himbauan kepada semua pengusaha, pejabat, anggota DPRD dan PNS serta warga yang ada di Kota Bitung untuk memiliki kartu Nomor Pokok Wajib Pajak Daerah (NPWDP). Karena, dengan adanya kartu tersebut memacu capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) bagi Kota Bitung. “Sebagai pimpinan daerah kita wajib jadi teladan dan saya sudah mengantongi NPWDP,

Kaloh Buka Sosialisasi Perwako Tentang LPJ

Walikota Bitung diwakili Assisten I bidang pemerintahan dan kesejahteraan Rakyat kota Bitung Fabian Kaloh SIP, MSi, membuka sosialisasi Peraturan Walikota Bitung Nomor 7 Tahun 2013 tertanggal 25 Febuari 2013 tentang Harga Eceran teringgi (HET) Liquefied Potroleum Gas (LPG) tabung 3kg bertempat balai pertemuan Umum kantor walikota Bitung, Rabu 13/3. Dihadiri SKPD, seluruh Lurah kota bitung, para Agen dan pemilik pangkalan LPG kota Bitung. Dalam sambutan

Pejabat Negara Harus Memberikan Contoh

Sebagai pejabat negara harus memberikan contoh kepada masyarakat menyangkut kewajiban membayar pajak dan menyampaikan SPT tahunan. Sebab pajak mempunyai peranan yang penting dalam kehidupan bernegara, khususnya didalam pelaksanaan pembangunan. Hal ini disampaikan Walikota, Hanny Sondakh, Jumat (15/3) ketika menyerahkan SPT tahunan di Kantor Pajak Pratama Kota Bitung dalam acara pekan

Humiang dan Kaloh Apresiasi Pedagang Pasar Girian

Pemkot memberikan apresiasi kepada para pedagang Pasar Girian yang sukarela melakukan pembongkaran kios dan lapak serta pindah ke Pasar Pinasungkulan Sagerat, Kamis (14/3).
Menurut Sekkot, Edison Humiang, tindakan yang dilakukan puluhan pedagang patut diacungi jempol yang mau mengerti dan mendukung program Pemkot melakukan relokasi pasar. “Relokasi kami lakukan semata untuk kepentingan pedagang dan masyarakat agar lebih

Kamis, 14 Maret 2013

Puluhan Pejabat Eselon III dan IV Dirolling

Pemkot kembali melakukan restrukturisasi atau rolling puluhan pejabat golongan III dan IV, Kamis (14/3). Dari informasi, ada 69 orang pejabat yang mendapat pergesaran di sejumlah SKPD yang ada di jajaran Pemkot. Acara rolling ini sendiri digelar di lantai IV kantor Walikota yang dilakukan Sekkot, Edison Humiang disaksikan Kepala BKD-PP, Ferdinand Tangkudung. “Rolling adalah hal yang biasa dalam tatanan pemerintahan, apalagi jika

Pemkot Genjot Bersih-bersih Lingkungan Setiap Lokus

Rabu (14/03) kemarin, terlihat seluruh PNS dan pejabat turun ke jalan dalam melakukan bersih-bersih mengingat tim penilai adipura akan segera datang ke Bitung dalam melakukan penilaiannya. Kaban BKDD Ferdinand Tangkudung MSi membenarkan bahwa pihaknya telah mendapatkan perintah dari atasan untuk turun jalan dalam melakukan bersih-bersih lingkungan di setiap lokus. “Hal ini

Pemkot Utamakan Langkah Persuasif Relokasi Pasar Girian

Kendati setiap malam puluhan petugas Satpol PP dan Dishub dikejar massa dari pedagang ketika melakukan penjagaan, namun Pemkot mengaku tetap mengedepankan secara persuasif dan kekeluargaan. Bahkan menurut Sekkot, Edison Humiang, Pemkot terus melakukan upaya pendekatan kepada pedagang agar dapat menempati Pasar Pinasungkulan Sagerat yang telah disiapkan tanpa menggunakan kekerasan. Hal ini dikatakan Humiang saat memimpin apel jajaran Pemkot di terminal induk Tangkoko, Selasa (12/3) malam.

158 Rumah Berhasil dibangun di Tiga Daerah Terluar


PT Askes (Persero) Divisi Regional X, Lantamal VIII, dan Pemprov Sulut berhasil mendirikan sejumlah  rumah layak huni disejumlah daerah yang ada di Pulau Marore, Kawio dan Matutuang. 
Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Kolonel Laut Suradi AS Asissten Operasi (Asop) Lantamal VIII Manado usai meng hadiri penutupan Satgas Bhakti Soslial Pulau Terluar 2013 Bekerja Sama dengan PT Askes (Persero) Divisi Regional X, Lantamal VIII, dan Pemprov Sulut di Pulau Marore, Kawio dan Matutuang yang dipimpin oleh Kolonel Laut

Rabu, 13 Maret 2013

Kaloh Resmikan Sanitary Landfill Bitung

Upaya Pemkot melakukan pengelolaan sampah secara modern dan profesional kini terwujud. Ini ditandai dengan beroperasinya sanitary landfill di lokasi tempat pembuangan akhir (TPA) Aertembaga Kecamatan Aertembaga yang diresmikan Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Fabian Kaloh, Rabu (13/3).
“Saya berharap dengan diresmikan sanitary landfill ini akan memberikan manfaat dalam upaya menjaga dan memelihara lingkungan yang lebih bersih dan sehat,” kata Kaloh.

Hanny Sondakh Ajak PNS dan Masyarakat Kota Bitung Belanja di Pasar Pinasungkulan


Wali Kota Bitung Hanny Sondakh kembali mengajak masyarakat Kota Bitung terlebih khusus masyarakat yang bertempat tinggal di daerah sekitar Pasar Pinasungkulan untuk berbelanja di Pasar Pinasungkulan yang terletak di Kelurahan Sagerat Weru Satu Kecamatan Matuari.
Pasar Pinasungkulan ini sudah sangat representatif, didukung fasilitas-fasilitas penunjang yang sudah memadai seperti kios, tempat penjualan, tempat parkir, saluran air, sistem

Selasa, 12 Maret 2013

Pertegas Relokasi, Pejabat Apel Tengah Malam di Depan Pasar Girian


Rencana pemindahan pedagang pasar Girian ke pasar Induk Pinasungkulan Sagerat yang sempat mengalami persoalan rupanya bakal diseriusi oleh pemerintah, karena lokasi pasar Pinasungkulan yang di sediakan diatas lahan seluas 4 hektar harus dipenuhi oleh pedagang dan diprioritaskan bagi pedagang pasar Girian. Keseriusan ini, dapat terlihat pada tengah malam ini Senin (11/3). Hampir semua pejabat kelurahan dan camat, kepala bagian serta beberapa SKPD terkait mulai terkumpul di SMP Negeri 1 Bitung.
Bahkan dari informasi yang didapatkan wartawan arahan apel ini langsung diumumkan 
dalam pertemuan dengan sejumlah SKPD sore hari tadi dan disertai dengan SMS dari sekretaris Kota Bitung.

Senin, 11 Maret 2013

Umurnya Baru Lima Tahun tapi Harumkan Nama Bitung


Satu lagi prestasi yang ditorehkan warga Kota Bitung dalam ajang pencarian bakat Bintang Cilik yang diselenggarakan Blitz Cinema Entertaiment Jakarta, dimana Rhatu Rendcyfka Tan Jaya (5) alias Fang  berhasil menjadi runner up 1 dalam ajang tersebut. Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Daysi Fikka Kelejan ibunda Fang kepada Tribun Manado dimana dalam ajang tersebut anaknya berhasil  bersaing ketat dengan ratusan peserta dari seluruh kota yang ada di Indonesia.
"Saya bangga karena Fang bisa menampilkan performance yang baik pada malam grand final

Semarak Pesta Rakyat Dua Tahun Kepemimpinan SoLo

Pesta rakyat merayakan dua tahun kepemimpian Hanny Sondakh dan max J  Lomban (SoLo) sebagai Walikota dan Wakil Walikota Bitung di Taman Kesatuan Bangsa, Sabtu (9/3) berlangsung semarak. Ribauan warga dihibur oleh artis ibu  kota, D Mocca atau goyang bebek dan artis lokas Sulut Spektrum Band serta pelawak Om Kale dan Stenly Kalesaran. Sekretaris Panitia Fabian Kaloh, SIP.MSi yang juga Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra dalam sambutannya mengatakan, untuk menyemarakan dua

Minggu, 10 Maret 2013

Hanny Sondakh Buka Musrenbang Kota Bitung 2013

Walikota Bitung Hanny Sondakh membuka pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2013 Kota Bitung. Musrenbang yang digelar di kantor Walikota itu, dihadiri seluruh pimpinan satuan kerja perangkat daerah.
Kepala Bappeda Audi Pangemanan, AP.MSi saat menyampaikan laporan mengemukakan, dalam rangka pelaksanaan amanat undang-undang nomor 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional dan undang undang nomor 32 tahun 2004 tentang pemerintahan daerah, dimana pemerintah daerah wajib menyusun Rencana

Sabtu, 09 Maret 2013

Wawali Bitung Sosialisasi Kebersihan Selat Lembeh

Keberadaan perairan laut disepanjang selat Lembeh di Kota Bitung sangat rentan akan sampah. Untuk itulah mengantisipasi dampak pembuangan sampah di perairan selat Lembeh, Max Lomban wakil walikota Bitung bersama tim melakukan sosialisasi tentang kebersihan Selat Lembeh simulasi antisipasi terjadinya bencana disejumlah sekolah yang ada di daratan Kota Bitung dan pulau Lembeh Kamis (7/2) dan Jumat (8/2).
"Sosialisasi ini digelar oleh Dinas Pariwisata Kota Bitung, Badan penanggulangan Bencana daerah (BPBD) Kota Bitung dan Palang Merah Indonesia (PMI) cabang Bitung kepada para

Pedagang Pasar Girian Minta Batalkan Rekomendasi Komisi B DPRD Bitung

Perwakilan pedagang yang berjualan di Pasar Girian,  Jumat (8/3) menyerahkan pernyataan sikap mereka terkait relokasi Pasar Girian ke Pasar Pianasungkulan Sagerat, Kecamatan Matuari. Pernyataan sikap perwakilan pedagang ini diserahkan kepada Sekretaris Daerah Kota Bitung, Drs Edison Humiang, MSi didamping Kepala Dinas Pasar, Drs Arnold Karamoy di lokasi Pasar Pianasungkulan. Para pedagang ini diwakili oleh Fence Barauntu sebelumnya menyerahkan pernyataan sikap ini, lebih dulu membacakan 8 poin penyataan sikap yang ditandatangani

Jumat, 08 Maret 2013

Sondakh Belanja di Pasar Pinasungkulan

Walikota, Hanny Sondakh, Jumat (8/3) pagi berbelanja aneka kebutuhan sehar-hari di Pasar Pinasungkulan Sagerat. Layaknya masyarakat biasa, Sondakh membeli ikan laut, rempah-rempah dan sayur serta buah dengan melakukan tawar menawar dengan para penjual.
Suasana Pasar Pinasungkulan menjadi ramai seketika, apalagi Sondakh bersama jajarannya mengunjungi satu persatu pedagang dan mengajak bersenda gurau sambil berbelanja. Mengingat, pagi itu, selain berbelanja, lokasi Pasar Pinasungkulan dijadikan pusat senam pagi oleh jajaran Pemkot dan TNI serta Polri.

Pol PP Dikeroyok Warga, Relokasi Pasar Tetap Jalan

Upaya relokasi pasar Girian ke pasar Pinasungkulan mulai mendapatkan halangan dari warga pasar tersebut sampai mulai jatuh korban. Kali ini yang menjadi korban fisik adalah anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bitung dari tim Rajawali yang bernama Rudy Monoarfa dan Wolter Manopo. Malah monoarfa sendiri sampai berita ini diturunkan masih berada di Rumah Sakit Umum Daerah Manembo-nembo Kota Bitung. Awal kejadian ini bermula ketika kedua orang tersebut bersama dengan 2 orang staf Pemkot Bitung lainnya ditugaskan di persimpangan jalan Girian Bawah untuk mengarahkan para pemasok bahan dagangan ke pasar tersebut pada Jumat dinihari tadi. “Kami

Kamis, 07 Maret 2013

2013.03.06 23:17 Polri-TNI di Bitung Bangun Komunikasi Antar Lembaga Pemerintah

Dalam rangka meningkatkan kerja sama, serta membangun komunikasi yang efektif, jajaran Polres Bitung bersama TNI, menggelar kegiatan bersama di gedung BPU kantor walikota Bitung, Rabu (6/3).
Kegiatan yang digagas Kapolres Bitung, AKBP Harvin Raslin mengangkat tema komunikasi yang efektif antar lembaga TNI, Polri, pemerintah untuk meningkatkan pelayanan masyarakat.
Hadir dalam acara tersebut Walikota Bitung, Hanny Sondakh, Forkopimda, ratusan prajurit TNI dan Polri dan sejumlah kepala SKPD dijajaran pemkot Bitung.

Rabu, 06 Maret 2013

Pemprov Kaltim Belajar Tapal Batas ke Kaloh

Puluhan pejabat Propinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) belajar masalah tapal batas ke Pemkot, Rabu (6/3). Rombongan Pemprov Kaltim ini diterima Asisten I, Fabian Kaloh di lantai IV kantor Walikota.
“Kami kesini dalam rangka kunjungan kerja Biro Perbatasan Wilayah Pemerintah Propinsi Kaltim,” kata ketua rombongan, Chairil Anwar yang juga Asisten I Pemkab Kutai Kartanegara. Anwar mengatakan, Pemprov Kaltim akan mencari informasi sekaligus orientasi lapangan mengenai penataan batas wilayah propinsi, serta konsekuensi permasalahan perbatasan. “Sebab di Propinsi Kaltim batas wilayahnya sampai dengan saat ini masih bermasalah,” katanya.

Aqua Dwipayana Puji Kepemimpinan WaliKota Bitung

Komunikasi sekaligus motivator Aqua Dwipayana memuji kepemimpinanan Walikota Bitung Hanny Sondakh. Hal ini dilontarkan Aqua saat berceramah di hadapan ratusan peserta yang terdiri dari unsur Polri, TNI dan Pemerintah kota Bitung dalam acara pertemuan antar lembaga Polri, TNI dan Pemerintah kota Bitung yang dilaksanakan oleh Polres Bitung di BPU kantor Walikota Rabu (6/3).Dwipayana yang memulai karir profesional sebagai wartawan mengungkapkan bahwa menjalani karir sebagai praktisis komunikasi dan motivator di seluruh Indonesia sangat bangga dengan apa yang terjadi di Kota Bitung. "Selama saya memberi ceramah di berbagai tempat saya hanya menemukan di Bitung sinergitasnya luar biasa sebab dalam acara seperti

Selasa, 05 Maret 2013

Relokasi Pasar Girian Berjalan Aman

Relokasi Pasar Girian, Senin (4/3) berjalan dengan aman. Kendati pada pagi harinya, aktifitas pembongkaran yang dilakukan sejumlah pedagang sempat terhenti karena kehadiran sejumlah tokoh masyarakat namun puluhan pedagang berhasil dipindahkan ke Pasar Pinasungkulan Sagerat. Dari amatan, relokasi sejumlah pedagang Pasar Girian ini berjalan tertib dan aman. Dimana puluhan anggota Satpol PP membantu para pedagang untuk mengangkut barang-barang dagangan ke truk yang telah disediakan.

DPRD Maluku Belajar Pelabuhan dan Perikanan di Bitung

Puluhan anggota DPRD Kabupaten Maluku Tenggara Provinsi Maluku berkunjung ke Kota Bitung, Senin (4/3) lalu. Kedatangan 16 anggota DPRD Maluku Tenggaran ini bertujuan untuk mendapatkan informasi tentang Kota Bitung seputar sektor pelabuhan, perikanan dan bidang industri.
“Kabupaten Maluku Tenggara dan Kota Bitung memiliki kesamaan wilayah geografis dan kependudukan makanya kami memilih kota ini untuk belajar,” kata ketua rombongan DPRD Maluku Tenggara, Gerry Hukutan.

Senin, 04 Maret 2013

Walikota Terima Penghargaan IMP dari Mendagri

Pemerintah Kota Bitung kembali menorehkan penghargaan dari Pemerintah pusat kali ini melalui Kementrian dalam Negeri RI memberikan penghargaan kepada Kota Bitung terbaik Nasional Inovasi Management Perkotaan (IMP) 2012. “Masyarakat Kota Bitung patut berbangga sebab dengan berbagai upaya yang dilakukan pemerintah kota di bidang pengelolaan Tata Ruang dan Bidang Sanitasi diman Kota Bitung  boleh memperoleh hasil yang maksimal dengan mendapatkan penghargaan terbaik menggondol tiga kategori sekaligus, yakni  bidang Pengelolaan Tata Ruang (Sub Bidang Ruang Terbuka Hijau) peringkat 2 se-Indonesia, bidang Sanitasi ( sub

Pemkot Tidak Akan Membongkar Pemukiman

Pemkot menyatakan, relokasi Pasar Girian tidak akan membongkar sejumlah pemukiman yang ada di lokasi pasar. Hal ini disampaikan Sekkot, Edison Humiang, Senin (4/3) selaku Ketua Tim Relokasi Pasar Girian.
“Saya tegaskan, pemukiman yang ada di lokasi Pasar Girian tidak akan dibongkar,” kata Humiang.
Ini disampaikan Humiang terkait isu yang beredar soal rencana Pemkot membongkar sejumlah pemukiman yang ada di Pasar Girian. 

Pemkot dan Wartawan Saling Tukar Informasi

Sejumlah informasi mengenai rencana Pemkot kedepannya dipaparkan Wakil Walikota, Max Lomban dihadapan puluhan wartawan Kota Bitung dan kepala SKPD. Kemudian sejumlah wartawan memberikan masukan serta informasi kepada Lomban demi memaksimalkan program dan apa yang diharapkan Pemkot kedepannya.
Pemandangan ini terlihat dalam acara coffee morning yang digelar Pemkot di Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Senin (4/3) pagi. “Saya salut dan bangga atas antusias dan

Satpol PP Mulai Bongkar Pasar Girian

Sejumlah petugas Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bitung tengah melakukan aktivitas 'pembongkaran' terhadap sejumlah lapak penjualan milik pedagang ada di Pasar Girian untuk dipindahkan ke Pasar Pinasungkulan Sagerat.
Aksi para petugas Satpol PP ini menjadi tontonan pada pedagang dan pembeli yang beraktivitas di pasar Girian.
Sementara sejumlah pedagang lainnya nampak masih berjualan. Pemerintah Kota Bitung melalui Dinas pasar tengah mengupayakan agar seluruh pedagang yang ada di Pasar Girian untuk pindah ke Pasar Pinasungkulan Sagerat.
(tribunnews.com)