Rabu, 19 Desember 2012

Walikota Bitung Hadiri Soft Launching Peresmian KPPBC Tipe Madya Pabean C Bitung

Selasa, 18 Desember 2012 bertempat di Kantor KPP Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean C Bitung. Dihadiri oleh Walikota Bitung, Konjen Filipina Bapak Jose D. R. Burgos, Para Pimpinan Instansi Vertikal, Pejabat TNI dan POLRI serta Kepala KPPBC Bitung Bapak Budi Sulistiyo beserta jajarannya.
Berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Bea dan Cukai Nomor: 166/BC/2012 tanggal 19 November 2012, KPPBC Bitung merupakan salah satu dari 23 KPPBC Tipe A3 seluruh Indonesia yang ditetapkan Direktur Jenderal Bea dan Cukai menjadi kantor modern pada tahun 2012.
Walikota Bitung dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada segenap keluarga besar Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean C Bitung atas
dilaksanakannya acara soft opening pada saat ini, dimana Pemerintah Kota Bitung kembali mendapatkan mitra untuk bersama-sama mendorong dan mensukseskan program-program pembangunan yang saat ini sedang berlangsung.
Sebagai mitra Pemerintah Kota Bitung sekaligus sebagai bagian dari proses pembangunan, Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Bitung perlu terus didukung dan dikembangkan dalam mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat sebagai tujuan pembangunan nasional, karena potensi pengembangan ekonomi, industri dan pelabuhan bukan hanya terkait pada masalah pengembangan infrastuktur, tetapi lebih kepada terjalinnya hubungan yang baik diantara para stakeholder, instansi dan elemen terkait.
Dalam acara tersebut Walikota Bitung mendapatkan surprise kue ulang tahun yang ke-60 dari Kepala KPPBC Bitung Bapak Budi Sulistiyo beserta jajaran dan kado ulang tahun berupa bingkisan dari Konjen Filipina Bapak Jose D.R. Burgos.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar