Jumat, 29 Mei 2015

Inilah Hasil Lomba Hapsa W/KI GMIM di Bitung 2015



BITUNG - Sukses, inilah gambaran keseluruhan pelaksanaan Hari persatuan (Hapsa) Wanita kaum ibu (W/KI) GMIM tahun 2015 yang diselenggarakan di Wilayah Bitung III dan I, Sabtu (23/5) akhir pekan lalu, dibawah kepanitiaan Telly Humiang Muhaling selaku ketua umum panitia dan Rahel Rotinsulu sekretaris panitia empat jenis lomba berhasil diselesaikan.
Menariknya lomba senam jantung sehat yang dilangsungkan di
gedung serbaguna Perumnas Girian weru 2 Kecamatan Girian berlangsung hingga Minggu subuh pukul 03.30 wita, jajaran panitia inti, komisi W/KI Sinode GMIM dan Sekretaris Daerah Kota Bitung Edison Humiang begadang hingga larut malam menyaksikan 32 peserta dari 39 yang mendaftar.
"Luar biasa, penyertaan Tuhan dalam kegiatan-kegiatan Hapsa W/KI di Bitung saya, rekan-rekan panitia dan Komisi W/KI Sinode GMIM serta suami bela-belain pulang pagi, kami sendiri tiba di rumah pukul 06.00 pagi," cerita Telly kepada Tribun Manado, Minggu (24/5/2015). Menurutnya selama menjadi ketua panitia kegiatan-kegiatan berskala sinode GMIM baru kali hingga hampir pagi, namun tidak menyurutkan semangat dan tekad untuk melayani Tuhan. "Kami tetap bersyukur dan bersuka cita meski harus pulang pagi karena dalam lomba kemarin ada ketambahan peserta," tambahnya.
Lanjut Telly menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh panitia baik lokal di jemaat dan inti, pendukung acara, para sponsor, pemerintah kota, serta semua pihak yang bantu sukseskan perayaan Hapsa W/KI Sinode GMIM di wilayah Bitung III dan I. "Memang kami tidak bisa membalas, biarlah Tuhan Yesis Kristus yang membalas lewat berkat dan anugerah," tukasnya. Ditempat terpisah Ketua komisi W/KI Sinode GMIM Meita Gerungan Wala dan Micky Liow Menur sekretaris W/KI Sinode GMIM menjelaskan dari keempat lomba yang digelar dalam rangka Hapsa W/KI GMIM tahun 2015 di Wilayah Bitung III dan I, langsung diumumkan para pemenang perlombaan (liat grafis).
"Untuk lomba kendaraan hias dengan tema perempuan-perempuan dalam Alkitab yang diikuti oleh 18 peserta, lomba gerak jalan 124 peserta dari 139 peserta yang mendaftar, lomba baca Mazmur 60 peserta dari 77 peserta yang mendaftar dan lomba Senam Jantung Sehat dari 39 yang mendaftar yang ikut 32," ujar panitia di masing-masing perlombaan.
Pemenang  Lomba Hapsa W/KI GMIM di Wilayah Bitung III dan I 2015:
Lomba Kendaraan Hias:Juara I Wilayah Tanawangko I nilai 81, Juara II wilayah Tomohon 2 nilai 74,8 dan Juara III wilayah Ratahan jemaat Elim Pangu nilai 74,5.Lomba gerak jalan;Juara I Efrata Pal 2 wilayah Manado Timur VI nilai 599,87Juara II musafir Tumani C wilayah Tompaso 2 nilai 599,65Juara III Filadelfia Binuang wilayah Bitung VI nilai 599,63Lomba Baca Mazmur:Juara I Sion Winangun nilai 85,65Juara II Bethesda Ranotana Manado Selatan nilai 85,60Juara III Hidup Baru Maesa Unima wilayah Tondano III nilai 85,51Lomba Senam Jantung Sehat:Juara I Syaloom Dendengan Dalam 2 Nilai 4628Juara II Solafide Tinoor Kakaskasen wilayah Kakaskasen nilai 4574Juara III Imanuel Walian wilayah Tomohon III nilai 4535. manado.tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar