Rabu, 20 Mei 2015

BNN Ajak Masyarakat Ikut Perangi Narkoba



Bitung – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bitung mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk ikut ambil bagian dalam memerangi Narkoba.

Hal itu disampaikan salah satu narasumber BNN Kota Bitung, Julius Sumanti ketika menggelar sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) untuk Kelompok Masyarakat di Kelurahan Wangurer Utara, Rabu (23/3/2016).


Menurutnya, kepedulian masyarakat terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba di setiap kelurahan yang ada di wilayah Kota Bitung, sangat diharapkan. Mengingat didalamnya terdapat generasi penerus bangsa yang dituntut mampu menjadi agen pembaharu di masyarakat.

“Yang tentunya diawali dari diri lingkungan sekitar yang memiliki pola pikir positif, yang mampu menolak bahaya penyalahgunaan narkoba, baik menyalahgunakan maupun mengedarkan barang haram tersebut,” kata Julius.
Ia menyatakan, pemuda sebagai generasi penerus bangsa dituntut peduli terhadap permasalahan narkoba di masyarakat. Serta mampu membentengi diri dari ancaman narkoba, selain dapat merusak tubuh dan mental juga dapat mengancam ketahanan bangsa dan negara jika generasi penerusnya menjadi pecandu narkoba.
beritamanado.com 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar