Sabtu, 16 Juli 2016

Max Lomban Lomban: Orang Tua Wajib Antar Anaknya Masuk Sekolah

BITUNG - Walikota Bitung Maximiliaan Lomban SE MSI, mengimbau orang tua agar mengantar atau mendampingi anaknya di awal masuk sekolah. Hal ini sebagai tindak lanjut menyambut hari pertama masuk sekolah yang sebagian besar akan dilaksanakan pada tanggal 18 Juli 2016.

Berdasarkan Surat Edaran Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), menyerukan kampanye hari pertama masuk sekolah dengan mengajak orang tua mengantarkan anaknya di hari pertama masuk sekolah.


Menurut Surat Edaran Mendikbud No 4 Tahun 2016 tentang Hari Pertama Sekolah dinyatakan bahwa Hari pertama sekolah juga menjadi kesempatan mendorong interaksi orang tua dengan guru untuk menjalin komitmen bersama dalam mengawal pendidikan anak.

Kemendikbud juga meminta seluruh kepala daerah se-Indonesia untuk turut mendukung penyebaran pesan hari pertama sekolah atau hari pertama masuk sekolah. Harapan dari aksi itu yakni, mendorong Aparatur Sipil Negara (ASN) atau PNS untuk mengantar anak ke sekolah di hari pertama sekolah dan dapat memberina dispensasi dapat memulai kerja sesudah mengantar anak ke sekolah di hari pertama masuk sekolah, mendukung sekolah dalam menyambut siswa baru dan berinteraksi dengan orang tua, menyampaikan kepada instansi swasta di daerah agar memberikan dispensasi bagi karyawan untuk dapat memulai kerja sesudah mengantarkan anaknya ke sekolah di hari pertama masuk sekolah, dan menggunakan berbagai kanal informasi untuk menyebarkan pesan hari pertama masuk sekolah kepada public disetiap daerah.

“Untuk itu diharapkan agar para orang tua menangapinya atas himbauan tersebut, sebab hal ini penting dan menjadi kewajiban dan tanggungjawab orang tua sebagai wujud memotivasi anaknya  yang akan menghadapi suasana baru, dan bertemu dengan lingkungan baru,” katanya.

Hari pertama merupakan langkah awal anak untuk melakukan perjalanan panjang di rumah keduanya yaitu sekolah, juga sebagai tujuan lain yakni supaya interaksi antara sekolah dan orangtua  dapat membangun hubungan positif soal lingkungan pendidikan di rumah dan sekolah.jelas Lomban. mediasulut.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar