Selasa, 23 Februari 2016

Bidik WTP, Sulut Gelar Penerapan Akutansi Berbasis Akrual



BITUNG-Memaksimalkan penerapan Akuntansi Pemerintah berbasis Akrual di Kabupaten/kota sehingga pengelolaan keuangan di Sulut boleh lebih baik lagi, BPK-RI menggelar acara tentang Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Basis Akrual : Implementasi, Permasalahan dan Solusi, Senin (22/2), bertempat di ruang rapat C.J Rantung Kantor Gubernur.

“Acara yang dibuka oleh Gubernur Provinsi Sulut Olly Dondokambey, SE, bertujuan karena belum semua daerah memperoleh WTP dalam pengelolaan keuangan, sehingga lewat acara ini diharapkan ada tindak lanjut ke setiap Kabupaten/kota se-Sulut untuk mengevaluasi dan memaksimalkan penerapan Akuntansi Pemerintah berbasis akrual,” ujar Plt. Sekerataris Daerah Kota Bitung Drs. Malton Andalangi usai menghadiri kegiatan tersebut.
Ia menambahkan, Kota Bitung sendiri adalah salah satu dari beberapa Kabupaten/kota yang ada di Sulut yang telah memiliki prestasi di bidang pengelolaan keuangan terbaik karena telah berhasil meraih presatasii WTP.
Turut hadir dalam acara tersebut ketua BPK RI Dr. Harry Azhar Azis, MA., para kepala daerah dari 15 kabupaten kota se-Sulut, unsur Forkopimda, Ketua DPRD Provinsi Sulut dan Instansi terkait lainnya. manadoline.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar