Sebanyak
empat kejadian kecalakaan lalu lintas terjadi di Minggu pertama pelaksanaan
Operasi Simpatik Polres Bitung.
Ini
sebagaimana yang dilansir dalam rapat Analisa dan
evaluasi (Anev) di Ops Room
lantai 2 mako Polres Bitung, Selasa (8/3).
"Data
ini diambil pada Minggu pertama mulai tanggal 1 sampai 7 Maret 2016, untuk
kecelakaan lalulintas ada empat kejadian, satu korban luka berat, sembilan
orang luka ringan dan kerugian materil rp 2,850,000 tidak ada korban meninggal
dunia," tutur Kompol Leo Dedy De Fretes Kabag Ops Polres Bitung, Selasa
kemarin.
Adapun
untuk jumlah pelanggaran lalu lintas yang terjadi selama pelaksanaan operasi
Simpatik, sejumlah 69 kasus. "Tidak punya sim 25 kasus, tidak punya STNK
40 kasus dan kendaraan empat unit," tambahnya. Selanjutnya liat grafis
data perbanding pelanggaran di tahun 2015. Kapolres AKBP Reindolf Unmehopa, SH,
SIK mengatakan setiap tahun jajaran polres menggelar operasi simpatik.
"Tujuannya agar pengendara motor pada saat berkendara merasa nyaman dan
aman," jelas Rein sapaan kapolres.
Setiap
kali pelaksanaan operasi simpatik terjadi peningkatan yang signifikan juga
berdampak postitif bagi pengedara motor karena berkurangnya lakalantas setiap
tahunnya. "Dengan operasi simpatik ini diharapakan masyarakat bisa lebih
mematuhi aturan berlalulintas, dan juga demi keselamatan berlalulintas,"
tandasnya.
sumber:manado.tribunnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar