Senin, 30 Januari 2017

Polres Akui Telah Panggil Sejumlah Orang Terkait Dana PAUD 2016

Bitung – Pernyataan Kapolres Bitung, AKBP Philemon Ginting SIK MH soal penanganan kasus dugaan penyalagunaan anggaran untuk lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) tahun 2016 bukan hanya isapan jempol.


Menurut Kasat Reskrim Polres Bitung, AKP Afrizal Nugroho, pihaknya sudah memeriksa sejumlah terkait dugaan penyalagunaan dana PAUD 2016.

“Memang sudah ada beberapa orang yang kita minta keterangan dan mereka adalah pengelola atau pimpinan lembaga PAUD,” kata Afrizal, Minggu (29/01/2017).

Afrizal memastikan penyelidikan akan berjalan terus. Pemanggilan kepada pihak yang terkait akan dilanjutkan, termasuk petinggi Dinas Pendidikan Pemkot Bitung.

“Dinas Pendidikan pasti kita akan panggil, mengingat kegiatan itu ada di lembaga tersebut,” katanya.

Sementara itu, hingga berita ini dipublish, tanggapan dari Dinas Pendidikan Pemkot Bitung belum diperoleh. Upaya konfirmasi kepada Kepala Dinas Pendidikan Pemkot Bitung, Julius Ondang belum membuahkan hasil. beritamanado.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar