Rabu, 15 Juni 2016

Lima Pincab Bank SulutGo Ukir Prestasi Nasional

BITUNG-Yayasan Citra Prestasi Anak Bangsa Award Jakarta menganugerahkan penghargaan Indonesian Women Figure in Development award 2016 kepada tiga Pimpinan Cabang (Pincab) Bank SulutGo, masing-masing Pincab Bitung Elsje Mongisidi, SE, Pincab Tomohon Mareyke Togas dan Pincab Amurang Marietje Tumengkol.


Selain itu, dua Pincab Bank SulutGo, yakni Pincab Kotamobagu Buchari Mokoagouw dan Pincab Lolak Kenedy Paputungan, juga menerima penghargaan Indonesian Figure of Leadership Achievement Award 2016.Penghargaan ini diserahkan oleh Prof.  DR. Djumarno, SE, MBA, Samsudin L. Nasution, SE, MM, dan Prof. DR. Tajuddin Malik, SE, MSi, AK, Sabtu (11/6), di Jakarta.

“Penghargaan yang diterima oleh lima  Pincab Bangk SulutGo tidak lepas dari anugerah Tuhan yang indah bagi kami semua, dan juga berkat kerja sama tim work dilingkungan Bank SulutGo, tentunya kami semua mengucap syukur kepada Tuhan yang memberikan kemampuan untuk berkarya bagi bangsa dan negara lewat Bank SulutGo,” ujar Mongisidi.

Ia menambahkan, penghargaan yang diterima saat ini, bukan akhir dari karya anak bangsa, tetapi akan menjadi pemicu untuk terus memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara lewat Bank SulutGo, melayani dengan hati yang tulus demi kesejahteraan masyarakat.

“Prestasi yang diraih saat ini bukan akhir dari pengabdian, tetapi justru akan menjadi salah satu faktor pendorong untuk lebih memotivasi kami dalam berkarya, mengabdi dengan ketulusan hati bagi Indonesia tercinta, mengambil bagian mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. manadoline.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar