Minggu, 20 Desember 2015

Mapalus Letakkan Pondasi Demokrasi di Kota Bitung



Menjadi peringkat 4 perolehan suara Pilkada kota Bitung, Sulawesi Utara, tak membuat kandidat Walikota Michael Jacobus-Paulus Kumentas patah arang. Keduanya mendeklarasikan rukun MAPALUS, pada Sabtu, 19/12/2015.

” Mapalus baru memenangkan 7% suara masyarakat kota Bitung, kita akan menyadarkan dan mencerdaskan lebih
banyak lagi warga kota ini, untuk belajar demokrasi,” ungkap Michael Jacobus.

Menurut Michael Jacobus, dirinya lebih tertantang untuk menjadi seorang politisi karena melihat realitas politik, masyarakat lebih memilih uang dan beras dibandingkan program dan masa depan.

“Beras dan uang suap itu amoral, jika para tokoh agama yang ada di kota Bitung menghalalkan itu, bencana besar akan menunggu seluruh masyarakat kota ini,” tambah Jacobus.

Michael Jacobus meyakinkan pendukungnya, untuk membuat rumah mapalus di tiap-tiap Kelurahan. Tempat tersebut sebagai sarana komunikasi dan pendidikan demokrasi bagi seluruh masyarakat kota Bitung. sumber:bitungnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar