Jumat, 31 Juli 2015

Mantiri, Kaloh dan Luntungan Kebanjiran Foto



Ratusan orang menyemut di lapangan upacara Piere Tendean Dodik Seceta B Wangurer Jumat (31/7) pagi, matahari yang mulai meninggi disebalah Timur tak menyurutkan langkah orang-orang untuk memadati lapangan itu.

Selidik punya selidik mereka adalah para alumnus SMAN 1 Bitung atau lebih populer dengan Smagir (SMA Negeri Girian) menghadiri rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Emas ke 50 tahun sekaligus Reuni akbar sekolah yang sekarang dipimpin Fonny Tumundo.

"Jadi rangkaian kegiatan HUT Smagir ke 50 dan Reuni akbar yang
diprakarsai oleh angkatan 1988 diawali dengan kegiatan jalan sehat pagi pukul 06.00 wita dari Lapangan Dodik Wangurer hingga lokasi sekolah di Girian," ujar ketua panitia pelaksana HUT Emas SMA Negeri 1 Bitung Yeatris Wenur disela-sela membuka pelaksanaan kegiatan.

Nampak mengikuti pelaksanaan jalan sehat itu alumnus dari berbagai angkatan mulai 1965 hingga 2015 bersama-sama mensukseskan jalannya jalan sehat, sepanjang perjalanan para alumnus menggenakan pakaian seragam masing-masing angkatan menyempatkan diri melakukan foto selfie. Kegiatan jalan sehat sendiri mengakibatkan kemacetan panjang disepanjang jalan Wolter Monginsidi ke arah Bitung dan Girian.

Setibanya di sekolah, ratusan alumni mengikuti senam Zumba massal. Dengan dentuman musik dari susunan sound sistem para alumni ikut ber zumba ria sambil berteriak kala menyaksikan goyangan 'hot' dari Zin atau pemimpinan senam Zumba. "Selain jalan sehat dilakukan juga donor darah massal, setiap angkatan mengutus perwakilannya untuk mendonor," tambah ketua panitia.

Menariknya dari sekian banyak alumni yang hadir pusat perhatian tertuju pada tiga alumni yaitu Ir Maurits Mantiri angkatan 1985, Fabian Kaloh 1987 dan Santy Gerald Luntungan angkatan 1994 notabenenya merupakan kandidat calon wakil walikota Bitung. Mereka pun menjadi bulan-bulanan foto bersama seluruh alumni dan para siswa yang hadir, bahkan karena ketokohan ketiga alumni Smagir ini didaulat untuk naik keatas panggung utama. Sontak rekan seangkatan dan alumni lainnya langsung menyerbu ketiganya untuk melakukan foto bersama.

"Kami bangga memiliki alumni yang sudah berhasil seperti Senior Maurits, Fabian dan Santy," tutur Alfian Alow alumni angkatan 2003. Menurutnya sebagai alumni Smagir berbangga memiliki senior yang mencalonkan diri sebagai wakil walikota, selain itu perjalanan karir ketiganya terbilang baik. Seperti Maurits Mantiri merupakan wakil ketua DPRD Bitung, Fabian Ebby Kaloh menjabat Asissten I setda Kota Bitung dan Santy G Luntungan mantan ketua DPRD Bitung yang kini menggeluti usaha konstruksi dan arsitek bangunan.

Puncak acara HUT Emas Smagir bakal berlangsung besok (hari ini) di sekolah yang beralamatkan di Kelurahan Girian Weru, direncanakan mulai pukul 09.00 wita pagi bakal dihadiri alumni dari anggkatan tertua hingga paling muda. Juga dari informasi panitia bakal dihadiri langsung oleh gubernur Sulut SH Sarundajang, karena putra SHS Fabian Sarundajang merupakan alumnus sekolah itu. sumber:manado.tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar