Hari
pertama kerja di lingkungan Pemda Kota Bitung, Wakil Walikota Bitung, Max
Lomban, menggelar Rapat Koordinasi Kinerja SKPD, di aula Balai Pertemuan Umum
(BPU), Senin, 4/1/2016.
”
Semua Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD), harus
segera memasukkan laporan
keuangan, untuk penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD), kata
Lomban.
Menurut
Max Lomban, Laporan Keuangan penting untuk segera dimasukkan, dan pimpinan SKPD
tidak perlu risau jika terjadi kesalahan. Karena kesalahan laporan dapat
diperbaiki.
”
Pelaporan Keuangan untuk tahun 2016, berbasis akrual sehingga para pimpinan
SKPD dan bendaharanya harus menyesuaikan,” tambahnya.
Laporan
Keuangan berbasis akrual dapat memberikan informasi keuangan yang lebih lengkap
daripada basis lainnya, terutama untuk informasi piutang dan utang pemerintah.
Selain itu, laporan keuangan berbasis akrual juga menyediakan informasi
mengenai kegiatan operasional pemerintah, evaluasi efisiensi dan efektivitas
serta ketaatan terhadap peraturan.
Seiring
dengan penerapan basis akrual untuk pelaporan keuangan, penyusunan anggaran tetap
dilakukan dengan menggunakan basis kas. Hal ini berarti proses pelaporan
penganggaran akan menghasilkan laporan realisasi anggaran yang tetap mengunakan
basis kas, sedangkan untuk pelaporan keuangan lainnya akan menggunakan basis
akrual.
sumber:bitungnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar