Senin, 08 Juni 2015

Empat Polsek di Bitung Alami Pergantian Pimpinan

Bitung – Pergantian tampuk pimpinan Polres Bitung rupanya juga diikuti dengan pergantian sejumlah pejabat. Dimana ada sejumlah jabatan yang mengalami pergantian pimpinan, mulai dari Wakapolres hingga sejumlah Kapolsek di wilayah Kota Bitung.
Menurut Kapolres Bitung, AKBP Reindolf Unmehopa SH SIK, kurang lebih ada 10 jabatan yang bakal beralih dari pejabat lama ke yang baru. Dan pergantian itu sesuai dengan STR/200/V/2015 tanggal 30 Mei 2015 yang baru diterima Polres Bitung.

“Ada beberapa jabatan yang mengalami pergantian sesuai STR dari Mapolda Sulut tapi siapa-siapa saya tidak hafal,” kata Unmehopa, Selasa (2/5/2015).
Sementara itu, dari informasi, untuk jabatan Wakapolres Bitung akan dijabat Kompol Bargani SIK menggantikan Kompol Iwan Manurung SIK. Bargani sendiri sudah menempati beberapa jabatan di Polda Sulut, diantaranya Kabag Ops Polresta Manado dan Manurung naik pangkat AKBP serta akan menempati jabata Kasubdit IV Direktorat Reserse dan Kriminal Khusus Mapolda Sulut.
Sementara empat jabatan Kapolsek yang mengalami pergantian yakni Kapolsek Aertembaga, AKP A Lariwu menggantikan AKP Frelly Sumampouw yang ditarik ke Mapolda Sulut. Kapolsek Ranowulu, Iptu Sutarta menggantikan AKP Inge Marijo yang ditarik ke Bagian Sumber Daya Polres Bitung.
Kapolsek Urban Matuari, Kompol Delli Manulang menggantikan Kompol Sudartono yang ditarik ke Mapolda Sulut. Dan Kapolsek Urban Maesa, Kompol Delli Manulang menggantikan Kompol Novani Jansen SSos MM yang ditarik ke Mapolda Sulut.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar