Senin, 25 April 2016

Lomban Pembina Upacara, Rawung Pemimpin Upacara



BITUNG - Semenjak dilantik sebagai kepala daerah di Kota Bitung bulan lalu, akhirnya Max Lomban berhadap-hadapan dengan istrinya. Keduanya berhadapan saat Pemerintah Kota Bitung melangsungkan Upacara bendera dalam rangka peringatan Hari Otonomi Daerah (OTDA) ke-XX, dirangkaikan dengan peringatan Hari Kartini dan Hari Bumi se-dunia, di Lapangan Upacara Kantor Walikota Bitung, Senin (25/4).


Dalam upacara tersebut Walikota Bitung, Maxmilian J.Lomban,SE,M.Si, bertindak selaku Pembina Upacara, sementara Ketua TP-PKK Kota Bitung Ny Dra. Khouni Lomban-Rawung,M.Si, bertindak selaku Pemimpin Upacara. Acara upacara ini juga dirangkaikan dengan pemberian SK Kenaikan Pangkat kepada sejumlah PNS Pemkot Bitung.

Lomban dalam sambutannya menyampaikan, peringatan Hari Otonomi Daerah ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat, melalui peningkatan kualitas pelayanan publik, pemberdayaan masyarakat, daya saing daerah dan pengembangan demokrasi lokal. ”Untuk itu pemerintah menata semua elemen otonomi daerah melalui arus bebas dalam aktivitas ekonomi antar negara ASEAN sebagaimana tema ”memantapkan otonomi daerah mengahdapi tantangan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA),” ungkapnya mengutip sambutan Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo.

Lomban juga mengakui serta mengapresiasi adanya emansipasi kaum perempuan yang telah menunjukkan kemampuan serta kualitas dalam berkarya, terlebih mensejahterakan keluarganya. Sementara peringatan Hari Bumi se-dunia, Lomban mengajak peran seluruh warga dan elemen pemerintahan untuk memahami pentingnya menjaga dan melestarikan lingkungan dengan tujuan melindungi bumi dari berbagai efek pemanasan global. ”Untuk itu, marilah kita segenap masyarakat dan seluruh aparat pemerintahan, senantiasa mengampanyekan menyelamatkan Bumi,” pungkasnya.

Turut Hadir Wakil Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri didampingi Wakil Ketua TP-PKK Rita Mantiri-Tangkudung ST, Sekretaris Kota Bitung Drs Malton Andalangi Serta sejumlah Anggota DPRD Kota Bitung dan Forkopimda juga organisasi Wanita, para pejabat dan PNS Kota Bitung. manadoexpress.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar