Selasa, 11 Oktober 2016

Pemkot Gelar Upacara HUT Kota Bitung ke-26



rangka memperingati HUT kota Bitung  ke-26 yang jatuh pada tanggal 10 Oktober 2016,  Pemerintah Kota Bitung menggelar upacara yang dilaksanakan di lapangan kantor Walikota Bitung dan bertindak sebagai Inspektur Upacara Walikota Bitung, Max Lomban.


Dalam arahannya, Max mengatakan pengalaman yang dialami selama 26 tahun dalam membangun Kota Bitung harus menjadi pelajaran berharga untuk meletakan kebijakan dan program yang semakin terfokus, tepat sasaran dan menyentuh kepentingan dan kebutuhan mendasar lapisan masyarakat.

F5_1“Kita sementara berada dalam sebuah rel membangun peradaban di era otonomisasi yang berjalan dalam tatanan globalisasi,” kata Max.

balap pakura 1_1Lanjutnya lagi saat ini adalah era yang kompetitif, yang harus dijawab dengan kesiapan daerah, baik sumber daya manusianya maupun sumber daya alamnya.
“Lewat momentum ini kita berkomitmen untuk maju dengan berbagai perubahan didalamnya,” katanya.
Rekora MURI untuk peserta terbanyak Masamper dan

Menurut Max perubahan yang dimaksud yakni harus senantiasa berorientasi kedepan, dengan tetap memberikan jaminan bagi kesinambungan mata rantai pembangunan, tanpa menyumbat dinamika dan menghambat kreativitas masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Walikota Bitung, Maurits Mantiri, Plt Setda Kota Bitung, Malton Andalangi, Ketua TP-PKK Kota Bitung, Ny Khouni Lomban Rawung, Wakil Ketua TP-PKK Kota Bitung, Ny Rita Mantiri Tangkudung, Forkopimda Kota Bitung, tokoh agama, tokoh masyarakat dan instansi terkait lainnya. beritamanado.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar