Jumat, 18 November 2016

Ketua Gerindra Bitung Malu Kadernya Doyan Terbang Tapi Tolak APBD-P

Bitung – Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung, Lexi Maramis mengaku malu dengan tindakan salah satu kadernya di DPRD Kota Bitung.


Mengingat dalam paripurna APBD Perubahan beberapa waktu lalu, Fraksi Gerindra merupakan salah satu fraksi yang tak memberikan tanggapan alias penolakan.

“Saya sudah melakukan klarifikasi kepada Ketua Fraksi Gerindra, Dewi Suawa terkait keputusan menolak APBD Perubahan 2016, tetapi tetap menggunakan anggaran tersebut,” kata Lexi beberapa waktu lalu.

Harusnya kata dia, jika menolak mereka sudah tahu konsekuensinya, salah satunya tak ikut menggunakan APBD Perubahan. Bukan malah sebaliknya, menolak tapi tetap mengikuti kegiatan DPRD “terbang” keluar daerah.

“Sepulangnya Dewi dari perjalanan dinas ke Bali, saya akan memanggil dan menggelar rapat untuk sikap mereka di DPRD,” katanya.

Sementara itu, selain Fraksi Gerindra, Fraksi Kebangkitan Nurani juga menyatakan tak memberikan tanggapan soal APBD Perubahan 2016. beritamanado.com
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar